Friday 20 May 2016

Jurusan Keperawatan Memperingati Isra' Mi'raj 1437 H

Himpunan Mahasiswa Jurusan Keperawatan menginisiasi peringatan Isra' Mi'raj dengan melakukan santunan kepada anak Yatim dari panti asuhan Al Jannah. Peringatan diisi Tausyiah oleh Ustad Musliman, S.Ag.







Praktik Klinik PascaPKL Semester VI

Setelah menyelesaikan Praktik Kerja Lapangan (PKL) selama 3 minggu di 6 desa, 2 kelurahan di Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim, mahasiswa semester VI Prodi D3 Keperawatan Poltekkes Palembang melanjutkan praktik klinik. Praktik klinik kali ini merupakan rangkaian terakhir praktik yang harus dilalui untuk menyelesaikan pendidikan di Poltekkes Palembang. 

Sebanyak 4 mata kuliah yang akan melangsungkan praktik yaitu Keperawatan gawat Darurat 1 SKS, Keperawatan Keluarga 1 SKS, Keperawatan Gerontik 1 SKS, dan Keperawatan Komunitas 2 SKS. Praktik KGD dilaksanakan pada tanggal 9 s.d 21 Mei 2016 di RSUP Mohammad Hoesin Palembang, RS Muhammadiyah Palembang, dan RS Pusri Medika. Untuk Praktik Keperawatan Gerontik dilaksanakan pada tanggal 9 - 21 Mei 2016 di Panti Werdha Melati Kota Palembang. 

Sementara itu, Praktik Keperawatan Komunitas dan Keperawatan Keluarga dilaksanakan pada tanggal 23 Mei sd. 4 Juni 2016 di 10 Puskesmas Kota Palembang.